27/05/11

Resep Umpan Ikan Mas II

Umpan Pelet, pelet disini bukan berarti kita memelet ikan agar kecantol sama kita seperti yang para dukun lakukan.Setelah posting sebelumnya mengenai umpan aci / cenil / ongol-ongol (bahan dasar sagu) sekarang saya kembali memberikan sedikit referensi hasil karya dan experiment umpan pelet dari teman-teman di blog, forum mancing dan beberapa hasil karya anak-anak empang untuk memancing dasar ataupun lomba pada kelas mancing di empang (air tawar). Ok langsung aja menuju TKP gan…!


Umpan Jadul: Andaru

Bahan bahan :
1. Ubi telor ( yg kecil kecil warna putih)
2. Belut atau nila kira kira 1/2 kg
3. Telor bebek ( kuningnya aja) 2 Butir
4. Mie instan 1 pak

Cara pembuatan:
a. Kukus Ubi Dan belut/nila selama kurang lebih 1jam lalu ubinya diparut ambil yg masirnya aja dan buang tulang dan kepala belut/nila.
b. campur dengan telornya lalu kasih mie instan yg sudah di remas halus.

Tips : kemarin gw coba lg tp di totol kroto hasilnya top markotop.

Kudu cobain: Wahyu

1. Ubi madu Cilembu 1 kg.
2. 10 tongkol jagung muda.
3. Ubi kayu (perekat) 200 gr.
4. Wafer Tanggo vanila 80 gr.
5. Keju Cheddar setengah blok.
6. 2 butir kuning telur bebek (rebus)
7. kinoy super 1 bks kecil/katulampa (pilih salah satu)
8. essens pandan secukupnya.
9. kroto bersih 200 gr

cara membuat :

1. no. 1,2, dan 3 parut halus lalu bungkus dengan allumunium foil lalu kukus + 15 menit atau hingga matang.
2. selagi masih hangat keluarkan adonan tadi dan campurkan dengan keju parut cheddar.
3. setelah dingin ambil tanggo... liatin... tumbuk halus (remas-remas selagi masih terbungkus) dan campurkan.
4. campurkan dengan telur kuning bebek rebus... aduk hingga rata.
5. terakhir campur deh kinoy/katulampa...
6. terakhir bayangkan kalau anda ikan mas... dan pakai perasaan anda sebanyak apakah essens pandan yang ditambah kedalam adonan.
7. sebelum dipakai, campurkan dengan kroto
dan anda siap memancing ikan

syarat wajib:
selalu bungkus rapat adonan dalam plastik agar rasa umpan tetap terjaga.

Umpan si Pemalas I dari Giriwil

Ane mau sumbang saran ajah. Umpan 100% kroto. Bagus buat harian ama lomba ikan mas. Tapi.... tapi.... :

1. Kolamnya kudu bersih dari mujaer, sepat, lohan ama biawak yah tiga mahluk yg pertama termasuk teroris bagi umpan inih
2. Kolamnya engga terlalu lebar krn kalo terlalu lebar... more than 6m... akan agak susah ngelempar ke tengah.

Bahan2:
1 ato 2 ons krotoh (telur ama semutnya yg masih putih ajah) dulu 1ons Rp.6.000... skr gak tau brp? maybe 8rb? sorry gak tau krn dah lama gak gak mancing harian
1 lembar daun pandan

Caranya: Kukus seluruh krotox + daun pandan di dalam plastik. kira 10'-15' biasanya dah mateng.

Praktek:
1. Saat akan mancing jgn lupa berdoa sesuai dgn agama dan keyakinan masing2
2. Duduk di kursi/dingkli'en, jgn jongkox krn dijamin bakal kesemutan
3. Tancebin bbrp telur/semut yg dah mateng ke kail.
4. Cast to the hot spot
5. Pelototin pelampung
6. Selanjutnya.............. terserah ikannya dong

PS: Kebetulan waktu pake umpan ini ane beberapa kali ikut lomba harian, ikan super + rame merelakan dirinya masuk korang... trus yg super mangap2 nyuruh ane kasir.

Bam Gdar aka Bambang

Umpan beraroma amis

Biasanya umpan beraroma amis cenderung penggunaanya dengan beraroma amis, bisa dr ikan (deho dll) ditambah campuran2 umpan yg lain

Contoh menggunakan umpan amis:
- 3 sendok tepung beras rose brand (bahan utama juga buat umpan)
- 1 kotak kara or santan murni ((bahan utama juga buat umpan))
- Keju parut (bahan utama juga buat umpan)
- Telur Bebek / telur ayam kampung 2 s.d 4 btr...ambil kuningnya
- deho (dlm kaleng), ikan tongkol, or ikan tuna (bahan utama juga buat umpan)
- Kroto (selalu ada, karena ikan mas suka sekali dengan bahan ini)
- Kinoy (pengeras) bisa menggunakan mie yg di blender menjadi bubuk
- 1 Susu Dancow/susu murni 1 kotak kecil (bahan utama juga buat umpan)


Cara pembuatan :
1. 1 kotak Kara di masak + sedikit air sampai menggumpal membentuk pasta putih (sampai kelihatan minyaknya) dingginkan
2. Siapkan bahan campurannya : telur bebek/ayam (kuningnya) dikocok dan dicampurkan tepung beras rose brand 3 sendok, keju parut, dan susu murni (1 kotak kecil) or dancow sascet (1 sascet)...aduk sampai merata...
3. Cuci dan masukan kroto ke dlm air panas...sedu sebentar dan masukan krota yg sudah di rebus ke dlm campuran td
4. Siapkan deho / ikan tongkol (ambil daging putihnya) or ikan tuna dan rebus sebentar dng air panas...(catatan:minyaknya jng dibuang)


Langkah terakhir adalah :
Campuran yg diatas td (no. 1,2) dimasukan kedalam satu plastik kiloan dan dicampur dengan kroto (3)..dikukus dengan api kecil waktunya :1/2 s.d 1 jam dan dinginkan.
- Bila mau loma dimulai...campurkan bahan no. 4 dengan umpan yg telah jd dan siap dicoba umpan ini...smoga berhasil...!!

Umpan Aroma Wangi

Bahan :
- 3 sendok tepung beras rose brand (bahan utama juga buat umpan)
- 1 kotak kara or santan murni ((bahan utama juga buat umpan))
- Keju parut (bahan utama juga buat umpan)
- Telur Bebek / telur ayam kampung 2 s.d 4 btr...(ambil putihnya)
- deho
- 2 lembar pandan
- Kroto (selalu ada, karena ikan mas suka sekali dengan bahan ini)
- Kinoy (pengeras) bisa menggunakan mie yg di blender menjadi bubuk
- 2 Susu Dancow/susu murni 1 kotak kecil (bahan utama juga buat umpan)


Cara membuat :
1. 1 kotak Kara di masak + sedikit air sampai menggumpal membentuk pasta putih (sampai kelihatan minyaknya) dingginkan
2. Tepung beras rose brand dicampurkan dengan telur bebek/ayam (putihnya saja)+keju+Kroto (bersihkan dan rebus sebentar jng terlalu lama) + 2 sacet dancow aduk sampai merata
3. Rebus dengan air deho (dagingnya saja) supaya aroma amisnya hilang
4. Campurkan bahan 1,2, ditambahkan 2 lembar daun pandan kedalam plastik kiloan dan kukus 1/2 jam saja...dinginkan
Catatan:
- Umpan wangi ini kl siap tuk lomba segera campurkan deho (daging yg sudah direbus) dicampurkan dengan kinoy sedikit demi sedikit...dijamin ikan yg suka aroma wangi akan segera menyantapnya...

Umpan Alternatif tuk daerah Bogor dari Bam Gdar
(kl umpan lain gak disenggol ikan mas dikarenakan suhu udara di sana dingin dan airnya juga ikut dingin....)

- Tepung beras Rose brand
- Susu cair (kl gak ada gak apa2)
- Kroto super 2 ons (yg putihnya saja)
- Dancow 1 (satu) sascet
- Deho (ambil dagingnya)
- 1 btr telur bebek (ambil kuningnya)
- 2 butir telur bebek (asin)
- 1 bks katulampa

Caranya :
Tepung beras rose brand di campur dengan 1 sascet dencow + 1 butir kuning telur + susu cair di aduk menjadi satu + deho dagingnya saja
Siapkan kroto super direbus sebentar (jng semuanya) dan dicampurkan dlm adonan tadi dan di kukud selama 1/2 jam
Bila umpan telah siap...campurkan kroto super sisa td dan ditambahkan katulampa sedikit demi sedikit...

Catatan :
Kuning telur asin disiapkan dan bikin 2 umpan...kl ikan mas kurang makan campurkan kuning telur asin and siap straike...

Umpan murah-meriah Dari bam gdar

kalau air engak mengalir and umpan yg sedikit murah nich ak kasih yah...mudah2an resep ini berguna

1. Kroto 1 ons (cari yg putihnya and direbus sebentar dan tiriskan airnya)
2. Susu Dancow 1 sascet
3. Putih telur bebek 2 btr
4. Pelet putih 1 plastik kecil
5. Deho (ambil 1/2 dagingnya dan kukus sebentar)
6. Pengeras ( kinoy) 1 plastik kecil

Bahan2 diatas dicampurkan (1 s.d 4) and dikukus 1/2 jam dan dinginkan...setelah mau lomba or mau mancing campurkan deho yg telah dikukus and campurkan kinoy sedikit demi sedikit...umpan siap saji... cocok buat kolam yg airnya gak mengalir...ok mudah2an umpan ini bisa membantu...!! kedot is offline

Umpan Mas BEI No.3

Umpan Babon KTI
½ ons ranjungan
75 gr keju
2 butir kuning telor asin
2 ml essence coffenoir
2 ml essence sirsak
1 bgks pa ikin biru
Weisjman secukupnya

Cara membuat:
Kukus ranjungan dengan weisman ±1 jam
Setelah dingin, campur semua bahan sampai kalis dan lembut.

Hasil Babon 7,2 kg di pemancingan KTI Ciputat Nominasi ke-2.

Umpan Mas BEI No.4

Umpan Prestasi KTI - 19 Nov. 06
Juara 3 Total 13kg+, super 4,2kg dan juara 1&3 di Pemancingan Bumi Putera Betawi, Ciledug
Juara 1 dan prestasi ke 2 di ragunan, total ikan 86 ekor di Cinangka, dll

Bahan:
6 butir Kuning telor bebek
4 sachet vanili bubuk
2 ons kroto super (yg putih, kecil)
2 kotak kara kecil
2 sachet dencow bubuk
2 sdm madu asli
2 kaleng Tuna Deho
1 sdm butter weisjman
¼ kotak keju kraft
Air panas 150 ml (untuk mengencerkan susu)
4 bungkus katulampa (pengeras)


Cara membuat:

* Mixer kuning telor sampe lembut (seperti membuat kue)
* Masukkan vanilli, madu, weisjman, kara, dencows yang telah di cairkan dengan air panas, kemudian parutkan keju.
* Turunkan kecepatan mixer, setelah rata aduk kroto yang telah di rendam dengan air panas.
* Kukus umpan selama ±45 menit, masukkan umpan pada saat air sudah mendidih.
* Pada saat umpan akan di pakai, haluskan deho dan campur dengan master umpan, sesuaikan kekerasa umpan dengan katulampa.

Umpan siap digunakan.

Umpan Mas BEI No.5

Umpan setengah ngelet

Bahan:
1 bh umpan ikin biru
1 kaleng deho
1 bks katulampa (new)
1 kinoy (pengeras)
2 buah ubi
Keju Wisjman
2 btr kuning telor asin
1 ons Kroto

Cara membuat:
- Campur semua bahan jadi satu, kecuali kroto cukup di siram dengan panas
- Pada saat mau di pakai, gulung umpan dengan kroto

Rekor Juara 1 (Pemancingan Herry Zibrut SMP 11) pada hari minggu tanggal 5 Ferbuari 2006 di lapak 19)

Umpan Mas BEI No.6

Bahan:
2 tongkol jagung manis
1 sd makan Wijsman
Aroma pandan secukupnya (1 lbr daun pandan)
1 buah ubi
1 kaleng tuna (deho)
2 btr telor asin
50 gr keju
Kinoy (pengeras)
1 ons kroto

Cara membuat:
- blender/ulek sampai halus jagung
- aduk jadi satu jagung, wisjman dan daun pandan
- kukus sampai matang
- kemudian campur semua bahan jadi satu, kecuali kroto
- kroto cukup rendam dengan air panas, dan campurkan pada saat umpan mau dipakai.

Rekor Juara 1 (Pemancingan Herry Zibrut SMP 11) pada hari minggu tanggal 12 Ferbuari 2006 di lapak 12).

Umpan Mas BEI No.8

Bahan:
Tuna deho 1 kaleng
Kroto 2 ons
Weijsman 1 sdm
Dancow 2 sachet
Tombro new 1 sachet
Telor bebek 2 btr
Daun pandan

Cara membuat:
Semua bahan, kecuali daun pandan di blender atau di campur pakai mixer. Setelah kalis, masukan dalam kantong plastik 1 kg, tambahkan daun pandan. Kukus (air sudah mendidih saat memasukan umpan), satu jam atau lebih. Tambahkan katulampa untuk pengeras.

Hasil 2 ekor super dan Juara 2 di Pemancingan Bumi Putra Betawi Empang B

Umpan mas BEI No.9

Umpan yang dipakai:
Ikin 2 bungkus
Kuning telor bebek 3 buah
Keju 75 grm
Kroto 2 ons
Daun pandan

Cara membuat:
Semua bahan di blender, kecuali daun pandan dan kroto di campur manual dengan centong agar telor kroto tidak hancur, kemudian kukus ±1 jam. Pada saat akan dipakai ditambah tombro dan ubi.

Hasil Juara 4 (di Pemancingan Meta Asri)

Umpan Mas BEI No.11

Bahan:
Deho 1 kaleng
Ikin 1 bungkus
Kuning telor bebek 3 buah
Susu dencow 3 sendok
Weisjman 1 sdm
Daun pandan

Cara membuat:
Semua haban di campur, kemudian di kukus ±1 jam. Pada saat akan dipakai campur dengan ubi plus pengeras katulampa dan dipulung dengan kroto.

Hasil: Juara 3 di Pemancingan Jaya, Gondrong, Petir, Tangerang

Umpan Mas BEI No.12

Umpan biasa untuk Gaplean

Bahan:
1 bungkus pelet aditya
1 buah telor ayam biasa
1 kaleng kecil sarden maya (lebih ok lagi kalo ada pindang tongkol, ikan ini beli 5 ribu cukup)
2 schet vanili
Air panas

Cara membuat:
- Cuci sarden dengan air hingga bumbunya ilang, haluskan
- Campur semua bahan, sesuaikan kekenyalannya.

Umpan Mas BEI No.13

Bahan:
Keju apel ½ ons
Santan kara 2 kotak
Kroto 1 ons
Tuna deho 1 kaleng
Kuning telor bebek 3 butir
Madu 1 sdm
Jagung 3 buah
Daun pandan

Pengeras:
Ubi dan katulampa

Cara membuat:
- Semua bahan di campur dan di belnder, kecuali kroto, kukus ± 1 jam
- Tambahkan ubi dan katulampa untuk menyesuaikan kekenyalannya.

Umpan ini biasanya cukup baik untuk di Pemancingan Deplu 74

Umpan Mas BEI No.14

1/2 kg Kroto beras
3 sachet dencow
1kg putih telor ayam (lumayan kuningnya bisa buat kue)
2 sachet kara kecil
3 sdm keju cream (warna putih)
1 sdm butter weisjman
2 bungkus indomie (rebus dan haluskan).

Optional:
1 kaleng deho

Cara membuat:
1. mixer putih telor sampai mengembang
2. tambahkan berturut-turut, susu, kara, keju cream, butter weisjman
3. blender mie yg telah di rebus, tambahkan adonan diatas.
4. campur kroto, dan kukus ± 1 jam dengan pai kecil
5. jadikan 3 plastik, dan bila mau pakai tambahkan deho 1sdm (tanpa minyak)

Umpan #1 untuk Ikan Mas dari nugro

Telur Bebek 2 butir
Tuna Kaleng (DEHO,etc) 1 Kaleng
Umpan Pak Ikin (special) 1 Bungkus ukuran besar
Pandan 1 Helai
Susu Dancow 2 Sachet
Kroto 1 ons

Cara:
Buka kaleng Tuna, hilangkan minyaknya, masukkan dalam blender
Tambahkan Susu Dancow dan Telor Bebek ke blender
Blender hingga tercampur rata
Masukkan adonan dalam panci kecil dan tambahkan pandan kemudian dikukus
Setelah 1/2 matang, tambahkan umpan pak ikin dan kroto
kukus lagi selama 10 menit
dinginkan, dan siap pakai

Umpan #2 untuk Ikan Mas (Mawoootttt) dari Nugro

Ikan Tenggiri Giling 2 Ons
Telur Bebek 3 Butir
Santan Kelapa (Kara/Sun) 1 Kotak Kecil
Umpan Pak Ikin (special) 2 Bungkus ukuran besar
Umpan Coan Merah 2 Bungkus
Susu Dancow 1 Sachet
Tepung Tapioka 1 Sendok Makan
Tepung Sagu 2 Sendok Makan
Tepung Beras 2 Sendok Makan
Keju 2 Sendok Makan

Cara:
Masukkan telor bebek dalam baskom, kocok hingga rata.
Masukkan Ikan tenggiri, santan, susu, aduk hingga rata
Masukkan umpan ikin, umpan coan, aduk kembali.
Tambahkan keju, tepung tapioka, sagu, dan beras, aduk hingga benar2 rata
Masukkan adonan kedalam plastik2 kecil, kemudian ikat erat dengan karet.
Siapkan kukusan, dan masukkan adonan dlm plastik tadi setelah air kukusan mendidih
Kukus selama 30 menit, kemudian dinginkan.
Umpan siap digunakan.
Tambahkan kroto pada saat pemakaian.
Umpan kuning jagung ala Saiful FF

Bahan umpan yg saya gunakan adalah:
Jagung manis 2 tongkol
telor bebek 2 butir (pake semuanya)
katulampa
tepung maizena 1 sdm
susu bubuk 3 sdm
kelamin jambu monyet 10 btr (goreng)
blueband 1 sdm
kroto 1 ons
pandan 2 lbr
keju seukuran korek api
essen vanila 3 tts
deho 1 klg (tnp minyak)

cara membuat:
semua bahan blender sampe halus kecuali kroto, katulampa & pandan.
setelah halus campur dengan kroto aduk perlahan-lahan, kemudian masukan kedalam plastik menjadi dua bagian (satu plastik 1 lbr daun pandan), kukus dengan air mendidih selama 30 menit.
Saat akan digunakan campur dengan katulampa sebagai pengeras.

Resep untuk ikan mas yang sudah malas makan alias "GARUNG" dari KNS

Bahan:
- Ikan mas 1/4 kg
- Belut 3 ekor
- 1/4 bungkus Indomie ayam bawang

Cara:
Kukus ikan mas dan belut sampe matang.
Haluskan indomie dan masukan minyaknya.
Campurkan bahan2 tadi hingga merata.
Jangan pake essen maupun kroto!!
Pakai sedikit2/kecil2 (yang penting mata kail tertutup)

Resep umpan si "MADU" dari KNS

- 2 sendok makan roombutter weijmans
- Kuning telor bebek 2 butir
- 1bh susu bantal (bisa pakai susu murni)
- 3 sendok makan tepung beras rose brand (bisa sagu ato terigu)
- 100 gram keju
- 1 gelas santan kelapa kental
- 150 gram kroto
bahan tambahan (pada saat mau dipakai);
- Ikan Salmon (direndam air panas/setengah matang)
- Kinoi (utk campuran/jaga2 kalo umpan terlalu lembek)

caranya;
rebus santan kelapa sampai berbentuk pasta (mengeluarkan minyak) lalu dinginkan. cuci kroto sampai bersih. Kocok dan aduk kuning telur, weijsman, tepung, susu, keju. Campurkan santan kelapa yg sdh jadi pasta. Campurkan kroto, aduk perlahan2 sampai merata. Masukkan dalam plastik campuran2 tadi dan kukus selama 1/2-1 jam. Pada saat umpan mau dipakai, campur dengan ikan salmon 1/2 matang.

Kalo ikannya kecil2; bisa ditambahkan deho atau ikan mujaer 1/2 matang sampai berbau anyir.

Umpan Beras Ketan Putih dari Lucky Man

bahannya ;

1. Deho tuna 1/2 kaleng
2. susu beruang 7 sendok makan
3. susu dancow 1 sendok makan
4. kroto 1ons yang super
5. 3 sendok makan beras ketan rose brand
6. 1 sendok teh tepung kanji
7. 1 btr telor bebek ( di ambil kuningnya 3/4 saja )
9. daun pandan 6 helai

Cara buat :

campurkan susu dancor, beras ketan, dan tepung kanji dan aduk sampe rata, halus kan deho, lalu campur kan adonan tepung tadi, aduk sampe rata, masukan kuning telor, lalu campurkan, lalu masukan susu beruang dan aduk sampe rata, lalu masukan kroto, ramuan di pindah ke piring tahan panas lalu tutup dengan daun pandan lalu di kukus di air panas selama 15 menit

Resep umpan si "MADU";
- 2 sendok makan roombutter weijmans
- Kuning telor bebek 2 butir
- 1bh susu bantal (bisa pakai susu murni)
- 3 sendok makan tepung beras rose brand (bisa sagu ato terigu)
- 100 gram keju
- 1 gelas santan kelapa kental
- 150 gram kroto
bahan tambahan (pada saat mau dipakai);
- Ikan Salmon (direndam air panas/setengah matang)
- Kinoi (utk campuran/jaga2 kalo umpan terlalu lembek)

caranya;
rebus santan kelapa sampai berbentuk pasta (mengeluarkan minyak) lalu dinginkan. cuci kroto sampai bersih. Kocok dan aduk kuning telur, weijsman, tepung, susu, keju. Campurkan santan kelapa yg sdh jadi pasta. Campurkan kroto, aduk perlahan2 sampai merata. Masukkan dalam plastik campuran2 tadi dan kukus selama 1/2-1 jam. Pada saat umpan mau dipakai, campur dengan ikan salmon 1/2 matang.

Kalo ikannya kecil2; bisa ditambahkan deho atau ikan mujaer 1/2 matang sampai berbau anyir.
READ MORE - Resep Umpan Ikan Mas II

25/05/11

Resep Umpan Ikan Mas I

OPLOSAN AROMA, berikut saya paparkan beberapa oplosan aroma-aroma untuk membuat umpan aci / cenil / ongol-ongol (bahan dasar sagu) yang didapat dari hasil karya experiment yang di share teman-teman di empang dan forum mincing





  1. Persembahan anggota Fishy Forum 1

  1. Karya  : Zhaphux aka Edi
    Lokasi : Depok
    Oplosan Bagi yang Rindu Babon

    Bahan2
    1. Essence melati 5 cc
    2. Essence pisang ambon 2 cc
    3. Essence lecy 2 cc
    4. Essence almond 1 cc
    5. Essence coconut 2 cc
    6. Essence jagung bakar (kiki-riri) 3 cc
    7. Essence pala 2 tetes jarum suntik
    8. Choya 4 cc
    9. Tenggiri 3 cc
    10. Pasta pisang ambon 1sdm

  1. Karya  : Indigo
    Lokasi : Pondok Cabe -beiji Dvox
Oplosan lumayan bagus tapi babonnya mocel 5x
Bahan2
Tenggiri 3cc
Choya 3cc
Kepiting 3cc
Durian 3cc
Coconut 3cc
Butter cookies 3cc.
Pandan 2cc
Melon 2cc
Lecy 2cc
Bulus 2cc
Banana 4cc
Usar 6 tts
Nilam 2 tts.
Pemakaian 2.5 ttp btl yg 30ml.

  1. Karya  : Handy_ang
Lokasi  : Balikpapan
Oplosan bumbu Dapur

Bahan2
Kecap asin 5 cc
Saos tiram 2.5 cc
Essen udang 5 tetes
Minyak wijen 5 tetes
Pasta Frambozen 5 cc

  1. Karya  : Kingmyride
    Lokasi : Bandung
    Umpan Sereh ( Umpan musim Hujan )

    Bahan2
    sereh 2 cc
    bulus 1cc
    sirsak 1cc
    pasta sirsak 1 sendok makan
    seafood 1 cc

  1. Karya  : Amin Badong
    Lokasi : Malang
    Umpan Malam Hari

    Bahan2
    Essence Jambu Spesial......... 3 cc
    Essence Strowberry............. 3 cc
    Essence Lychee Spesial........ 2 cc
    Essence Capucino................ 1 cc
    Essence Seafood Spesial....... 2 cc
    Essence Choya Spesial.......... 1 cc
    Minyak Nilam....................... 3 - 5 tetes
    Biang Susu seujung sendok the

  1. Karya  : Metzad
    Lokasi : Tuban - Madura
    Umpan Siang Malam

    Bahan2
    - Essen Frambozen --> 2cc
    - Frambozen sirup (A*C) --> 1,5 Sdm
    - Essen Pandan --> 1cc
    - Eseen Sereh --> 3-5tts
    - Essen Coconut --> 3cc
    - Essen Choya --> 3cc
    - Essen Tenggiri --> 3cc
    - Essen Tuna --> 2cc
    - Essen Bulus --> 1cc

  1. Karya : Kebot 736
    Lokasi : Dvox timur
    Oplosan Serabi Ijo

    Bahan2
    Pasta Pandan Diva 1 Sendok Makan
    Pasta Melon Diva 1 1/2 Sendok Makan
    Pasta Kweni Cap Anting 1 Sendok Makan
    Essence Bolu 3 cc
    Essence Egg Vanilla 1 1/5 cc
    Essence Diva Butter Cookies 1 cc
    Essence Diva Keju-keju 1 cc
    Essence Cempedak 2 cc
    Essence Jagung Bakar 1 cc
    Sari Laut Diva 2 cc
    Tenggiri 1 cc
    Choya 1 cc
    Choya Bandung 3 cc
    Vanilli Tapir secukupnya

  1. Karya  : Giriwil
    Lokasi : Jakarta
    Umpan Parfum melati

    Bahan2
    01. Pandan
    02. Coya
    03. Tenggiri
    04. Melon
    05. Coconut
    06. Keju
    07. Milk
    08. Hiu
    09. Vanila
    10. Leci
    11. Almond
    12. Melati ( tetes dikit2 )
    Perbandingan bahan 1-11 =1:1

  1. Karya  : Jeep
    Lokasi : Sutorejo utara XI/26 - sby
    Oplosan Surabaya

    Bahan2
    Diva strawberry 3 cc
    Diva melon 2 cc
    Diva lecy 2 cc
    Diva lemon 4 cc
    Diva tengiri 2 cc
    Diva sereh 1 cc
    pasta pisang 1sdm
    Sagu 2sdm munjung
    Air 1 gelas Aqua

  1. Karya  :Ardin
    Lokasi : Samarinda
    Oplosan newbie

    Bahan2
    - pasta kue lapis 1 sndok teh
    - pasta pandan 1 sndok teh
    - pasta strawberry 1 sdm
    - essens strawberry 3 cc
    - essens pandan 1 cc
    - essens nangka 1 cc
    - essens pisang ambon 1 cc
    - essens Leci 1 cc
    - samber 03 2 cc
    - coconut 1 cc
    - choya 1 cc
    - tenggiri 2 cc
    - tuna 1 cc

  1. Karya  : Bomberman
    Lokasi : Samarinda
    Bazzoka

    Bahan2
    Essence Pisang Ambon 7 ml
    Essence Lecy 3 ml
    Essence Melon 3 ml
    Essence Coconute 3 ml
    Essence Samber 03 1/2 ml
    Essence Samber 12 1/2 ml
    Essence Samber 13 1/2 ml
    Essence Sea food 2 ml
    Essence Garlic 3 tetes Pake suntikan
    Pasta pandan 2 tetes pake sodotan

    AK 47
    Bahan2
    Essence Nangka 3 ml
    Essence Strobery 3 ml
    Essence Coconute 2 ml
    Essence Coco Pandan 2ml
    Essence Samber 03 1 ml
    Essence Samber 12 1 ml
    Essence Samber 13 1 ml
    Essence Choya 2 ml
    Pasta Vaneli 1 Sendok Makan
    Pasta Strobery 2 tetes pake sedotan

  1. Karya  : Thetonktech
    Lokasi : Samarinda
    Oplosan Samarinda

    Bahan2
    Pasta Anggur 1 Sendok Makan
    Essen Kerupuk 4 Tetes
    Essen Milk 4 Tetes
    Essen Choya 4 Tetes
    Essen Sari Laut 2 Tetes
    Essen Pala 2 Tetes
    sagu 2 sdm
    Air 1 gelas Aqua

    Bahan2
    Pasta Jeruk Keprok 1/2 Sendok Makan
    Pasta Nangka 1/2 Sendok Makan
    Essen Milk 4 Tetes
    Essen Pala 2 Tetes
    Essen Coconut 2 Tetes
    Essen Pandan 2 Tetes
    sagu 2 sdm
    Air 1 gelas Aqua

    Bahan2
    Pasta stroberi seujung sendok (cuma supaya warna jadi merah muda)
    Essen stroberi 8 tetes
    Essen Milk 8 tetes
    Essen Coconut 4 tetes
    Essen pala 2 tetes
    sagu 2 sdm
    Air 1 gelas Aqua

  1. Karya  : Casmadi
    Lokasi : Balikpapan
    umpan Coklat

    Bahan2
    1. coklat pasta secukupnya
    2. pandan pasta secukupnya
    3. essen melon 3 cc
    4. essen Nangka 4 cc
    5. coyan 3 cc

    umpan merah
    Bahan2
    Pelet 1/2 bungkus
    1. Pisang Ambon Pasta Secukupnya
    2. Essen Strawberry 5 CC
    3. Banana Special 3CC
    4. Butter Cookies 3 CC
    5. Tuna Oil 3 CC
    6. Tenggiri 3 CC
    7. Susu Cair 1/2 Gelas U/ Adukan tidak pakai air

    Umpan hijau
    Bahan2
    Pelet 1/2 Bungkus
    1. Pandan Pasta 1/2 Botol
    2. Essen Coconut 5 CC
    3. Essen tenggiri 2 CC
    4. Essen Choya 2 CC
    5. Vanili bubuk 1 botol kecil merah
    6. Melon 3 CC
    4. Durian 3 CC

  1. Karya  : Raja Sereh
    Lokasi :
    No Maden
    1. MUSIM PANAS :
    1. Essence Diva tenggiri (3cc)
    2. Essence Diva Choya (3cc)
    3. Essence Tuna (2cc)
    4. Essence coconut (2cc)
    5. Essence sereh (1/2 cc) merk golden fish
    6. Pasta pandan (1 sendok makan)

    2. MUSIM HUJAN
    1. Essense stroberi (5cc)
    2. Essence nangka (2cc)
    3. Essen tenggiri (1cc)
    4. Essen choya (1cc)
    5. Essen almond (1cc)
    6. Pasta pandam (1 sendok mkn)

    3. MUSIN TEDUH (PENGAP)
    1. Essen pala (8cc)
    2. Essen Nangka (4 cc)
    3. Essen Tenggiri 1 cc
    4. Essen Choya 1 cc
    5. Vanily cristal 1/4 botol

  1. Karya  : Kompeni
    Lokasi : Lagi dibelanda
    Oplosan Andelan

    Bahan2
    Jagung bakar 3cc
    Buttercookis 2cc
    bolu 2cc
    Pala 2cc
    Choya 2cc
    Tenggiri 2cc
    Pasta pandan 1sdm

  1. Persembahan mesin mbah Google

  1. Karya  : Oplosan dari Mbah Google
    Umpan Spesial Merah
    Jagung Bakar 5 cc
    Melon 3 cc
    Coconut 3 cc
    Lecchy 3 cc
    Strawberry Pasta 1 sdt
    Sari Laut / Tenggiri 4 cc
    Choya 2 cc
    Tuna 2 cc
    Vanili Pasta 0,5 sdt

    Spesial Malam Om DS
    Choya 3 cc
    Tenggiri 3 cc
    Coffe Noir 3 cc
    Strawberry Pasta 1 sdm
    Coconut 3 cc
    Pandan Pasta 0,5 sdm
    Sari Laut 3 cc

    UMPAN SIANG
    1. TENGGIRI 1cc
    2. DURIAN 4cc
    3. EKSTRA JOSS 1 SASET

    UMPAN MALAM
    1. COFFE MOCCA PASTA 2sdm
    2. SRAWBERRY PASTA 1sdm
    3. ESSEN KACANG 3cc
    4. ESSEN COCONUT 1cc
    5. ESSEN ALMOND 1,5cc
    6. TENGGIRI 1cc
    7. VANILI CRISTAL 1 saset

    Umpan MBAU - Pancoran
    1. Pasta Pandan 1sdm
    2. Essence Bolu 4cc (panas)
    3. Essence Jagung manis 2cc
    4. Essence Butter cookis 2cc
    5. Essence Milk 2cc
    6. Essence vanili 2cc
    7. Essence choya 2cc
    8. Essence tenggiri 4cc (Hujan)
    Note : Perbandingan klo panas lebih ke bolu,
    klo hujan lebih ke tenggiri
    wanginya standar (tidak tajam)

    Umpan Merah
    2
    1.Pisang Ambon Pasta Secukupnya
    2.Essen Strawberry 5 CC
    3.Essence Banana Special 3CC
    4.Essence Butter Cookies 3 CC
    5.Essence Tuna Oil 3 CC
    6.Essence Tenggiri 3 CC
    7.Susu Cair 1/2 Gelas U/ Adukan tidak pakai air

    Umpan Hijau
    2
    1. Pandan Pasta 1/2 Botol
    2. Essence Coconut 5 CC
    3. Essence tenggiri 2 CC
    4. Essence Choya 2 CC
    5. Vanili bubuk 1 botol kecil merah
    6. Essence Melon 3 CC
    4. Essence Durian 3 CC

    Umpan Amis

    1. Essence Choya oil 3cc
    2. Essence Tenggiri oil 3cc
    3. Essence Coffee Noir oil 3cc
    4. Essence Coconut 3cc
    5. Essence Sari Laut oil 3cc
    6. Pandan pasta 1/2 sdm
    7. Strawberry pasta 1 sdm

    Umpan Sereh
    1. Essence Tenggiri 2 cc
    2. Essence Choya 2 cc
    3. Essence Tongkol 2 cc
    4. Essence Udang 2 cc
    5. Essence Sari laut 2 cc
    6. Essence Bulus 2 cc
    7. Essence Sereh 1 cc
    8. pandan pasta 1 sendok.

    Umpan Sereh II
    1. Essence Strawberry 3 cc
    2. Essence Melon 2 cc
    3. Essence Lecy 2 cc
    4. Essence Lemon 4 cc
    5. Essence Tengiri 2 cc
    6. Essence Sereh 1 cc
    7. Pasta pisang 1 sendok makan

    Umpan Cibubur I
    1. essen Jagung bakar 8 cc
    2. essen Melon 5 cc
    3. essen Coconut 6 cc
    4. essen leacy 5 cc
    5. pasta pandan 1/2 sendok mkn
    6. Sari laut (diva) 5 cc

    Umpan Telaga Mina (Cibubur II)
    1. essen Jagung bakar 8 cc
    2. essen Melon 5 cc
    3. essen Coconut 6 cc
    4. essen leacy 5 cc
    5. pasta pandan 1/2 sendok mkn
    6. Sari laut (diva) 5 cc

    Umpan juara ( cibubur/pik)
    1. Pasta strawbery 1 sdm
    2. Pasta pisang ambon 1/2 sdm
    3. Essence coconut ready 1 cc
    4. Essence udang 1 cc
    5. Essence choya 1 cc
    6. Sagu 2 sdm
    air secukupnya

    Umpan MBAU/Telaga Mina (Cibubur III)
    1. Essence Hiu 3 tetes
    2. Essence Tenggiri 3 tetes
    3. Essence kerupuk 3 tetes
    4. Essence jagung bakar 5 tetes

    Umpan Galatama I
    1. Pasta Strawberry ....1 sendok teh
    2. Essen Straberry Diva ...3 cc
    3. Choya ...7-8 tetes
    4. Essen Tengiri 5-6 tetes
    5. Essen Pisang anting (botol kecil)....setengah botol
    6. Vanili bubuk 1 bungkus

    Umpan Galatam II
    1. Essence Melon Diva Oil 5cc
    2. Essence Strawbery Diva oil 4cc
    3. Essence Banana oil 3cc
    4. Essence Leeche oil 4cc
    5. Essence Sari Laut oil 3cc
    6. Essence Durian Diva oil 4cc
    7. Jeruk Keprok Pasta 1 sdk makan

    Umpan Galatama III
    1. Pasta stroberi 1/2 sdm
    2. Essence stroberi 8 tetes
    3. Essence Milk 8 tetes
    4. Essence Coconut 4 tetes
    5. Essence pala 2 tetes

    Umpan Galatama IV
    1. Essence Strawberry : 1 cc
    2. Essence Nangka : 0,5 cc
    3. Essence Leccy : 1 cc
    4. Essence Salak : 1 cc
    5. Essence Choya : 1 cc
    6. Essence Sari laut : 2 cc
    7. Essence Almond : 1 cc
    8. Pasta Strawberry : 2 cc

    Umpan Galatama V
    1. Pasta strawberry 1 sendok makan
    2. strawberry diva 2 cc
    3. Banana Special diva 3 cc
    4. pisang anting setengah botol
    5. choya 2 tetes
    6. tengiri 5 tetes

    Umpan Galatama VI
    1. Essence Nanas 1,5 ml
    2. Essence Melon 1 - 1,5 ml
    3. Essence Banana 0,5 - 1 ml
    4. Essence Lychee 0,5 ml
    5. Essence Almond 0,25 - 0,5 ml
    6. Essence Tenggiri 0,5 ml
    7. Essence Daging 0,25 ml
    8. Pasta vanilli 0,5 sdm
    9. Pasta pandan 1 sdm

    Umpan Galatama VII
    1. Pasta nangka 8 tetes
    2. Essence nagka 0,5 cc
    3. Essence durian 0,5 cc
    4. Essence vanila 0,5 cc
    5. Essence melon 0,5 cc

    Umpan Galatama VIII
    1. Essence pandan : 1 cc
    2. Essence Nangka : 1 cc
    3. Essence Leccy : 1 cc
    4. Essence Salak : 1 cc
    5. Essence Choya : 1 cc
    6. Essence Sari laut : 2 cc
    7. Essence Almond : 1 cc
    8. Pasta pandan : 2 cc

    Cara Buat :
  • Pilih salah satu Oplosan / umpan yg anda ingin coba.
  • Masukan ke dalam kantong plastik Ukuran 1kg.
  • Tambahkan Sagu 2 sdm munjung + air 1 Gelas Aqua.
  • Kocok-kocok sampai semua bahan merata.
  • Rebus di air panas sampai matang sambil di aduk2 (ratakan) dengan sendok makan.
  • Tambahkan air panas 2-3 sendok makan jika umpan terlalu keras.
  • Umpan siap di coba.
  1.  Karya : Oplosan dari Mbah Google II”

    Umpan Putih
    3 sdm pasta kelapa puan
    2 sdm pasta santan
    1 sdm pasta leece
    1 sdm pasta vanilly
    2 cc essens leece
    2 cc essens almond
    2 cc essens milk
    2 cc essens butter cookies
    2 cc essens keju-keju
    2 cc coconute diva
    3 cc sk jagung
    3 cc essens choya
    2 cc essens udang
    2 cc essens sari laut
    2 cc essens tenggiri
    Keterangan: Katanya umpan ini sudah beberapa kali juara di Puri Metropolitan

    Umpan DS
    Strawberry pasta 1 sdm
    Pandan pasta 1/2 sdm
    Choya oil 3cc
    Tenggiri oil 3cc
    Coffee Noir oil 3cc
    Coconut 3cc
    Sari Laut oil 3cc
    Keterangan: Umpan ini pernah juara di Telaga Harapan Tongyang Bekasi

    Umpan Daerah Cilegon Banten
    Pasta Strawberry 1/2 sendok makan.
    Pasta Mocca 1 sendok makan.
    Coconut (Diva) 5 tetes.
    Coffe Noir (Diva) 5 tetes.
    Vanili bubuk 1 sachet kecil.

    Umpan Spesial Merah Om DS:
    Strawberry Pasta 1 sdt
    Vanili Pasta 0,5 sdt
    Jagung Bakar 5 cc
    Melon 3 cc
    Coconut 3 cc
    Lecchy 3 cc
    Sari Laut / Tenggiri 4 cc
    Choya 2 cc
    Tuna 2 cc

    Umpan Kopi Om DS
    Pisang ambon Pasta 4 cc
    Black Choya 2 cc
    Tenggiri 3 cc
    Almond 2 cc
    Lecchy 2 cc
    Air sedu Kopi + Gula Torabika 200 ml

    Umpan Spesial Malam Om DS:
    Strawberry Pasta 1 sdm
    Pandan Pasta 0,5 sdm
    Choya 3 cc
    Tenggiri 3 cc
    Coffe Noir 3 cc
    Coconut 3 cc
    Sari Laut 3 cc

    Umpan Jitu Galatama:
    Pasta vanilly 1 1/2 sm
    essens choya 2 cc
    coconute diva 2 cc
    vanilly bubuk 1 sch
    air boman/pelet 1 gls
    sagu secukupnya
    Nb. Air boman : air yang diperas dari boman/pelet yang dipakai buat bom di timah

    Umpan Merah BBI
    Pasta Strawberry : 3 Sdm
    Pasta Cocopandan : 3 Sdm
    - Cempedak : 3 cc
    - Melon : 3 cc
    - Jambu : 2 cc
    - Safarilla : 2 cc
    - Almond : 1 cc
    - Choya : 4 cc

    Umpan Hitam BBI (Umpan Malam)
    - Coffe Moca (pasta) : 2 Sendok makan
    - Durian (pasta) : 1 Sendok makan
    - Nangka (pasta) : 1 Sendok makan
    - Strawberry (pasta) : 1 Sendok makan
    - Leccy (Essen) : 6 cc
    - Almond (essen) : 2 cc
    - Choya : 4 cc
    - Tenggiri : 4 cc

    Umpan dari daerah Bandung
    -Coffe mocca pasta (cap paus) 3 cc
    -Mocca pasta (cap kupu2) 3 cc
    -Susu pasta (cap paus) 2 cc
    -Tenggiri oil 3 cc
    -Butter cookies oil 3 cc
    -Choya 2 cc
    -Almond 2 cc
    -Coconut oil 2 cc

    Umpan Puri Metropolitan
    1.Pasta Jerok keprok 1 1/2 Sm
    2.Pasta Nangka 1 Sm
    3.Pasta Santan 1/2 Sm
    4.Pasta Vanilly 1/2 Sm
    5.Essens amis choya 3 cc
    6.Essens amis tenggiri 2 cc
    7.Essens amis udang 2 cc
    8.Essens wangi jerok keprok 3 cc
    9.Essens wangi nangka 3 cc
    10.Essens wangi coconute 2 cc
    11.Essens wangi butter cookies 2 cc
    12.Essens wangi almond 2 cc

    UMPAN BATMAN

    Umpan Kuning Batman
    1 sdm Pasta Jeruk Keprok
    1 sdm Pasta Durian
    1 sdm Pasta Nangka
    15 Tetes essens Tenggiri
    5-7 Tetes essens Choya
    3-5 Tetes essens Sereh (Kalau musim Hujan)
    Keterangan: Khusus Malam di Empang Betawi Gumpul

    Umpan Hijau Muda Batman
    1 sdm Pasta Pandan
    1 sdm Pasta Santan
    5 cc coconut
    3 cc Jambu klutuk
    3 cc Melon
    2 cc Lyche
    1 cc almond
    3 cc Tenggiri
    1 cc Choya
    Keterangan:
    -Kalau musim hujan tambahkan essens sereh 3-5 tetes.

    Umpan Gelap Batman (Khusus Malam)
    1 sdm pasta strawberry
    1 sdm pasta pisang ambon
    1 sdm pasta pandan
    3 cc Coconut
    2 cc Melon
    1 cc Almond
    5 cc Tenggiri
    4 cc Choya
    Keterangan: - Babon 9 kiloan di MBAU Pancoran

  1. Persembahan anggota Kaskus

  1. Formula I
    1. Kopi Mocca (secukupnya)
    2. Mocca Pasta (secukupnya)
    3. Pisang Ambon (secukupnya)
    4. Choya (2cc)
    5. Almond (2cc)
    6. Tengiri (2cc)
    7. Melon (1cc)
    8. Duren (2cc)
    9. Milk (2cc)
    10. Rozen (1cc)
    11.Bulus (2cc)
    12.Leci (2cc)

    Formula II
    1.Pandan Pasta (Secukupnya)
    2.Choya (2cc)
    3.Tengiri (2cc)
    4.Melon (2cc)
    5.Coconut (2cc)
    6.Butter Cookies (2cc)
    7.Butter Milk (2cc)
    8.Hiu (2cc)
    9.Vanili (1ttp btl)
    10.Jagung (2cc)
    11.Lychee (2cc)
    12.Almond (2cc)


    Formula III
    1.Pisang Ambon (Secukupnya)
    2.Strawberry (Secukupnya)
    3.Tengiri (2cc)
    4.Choya (2cc)
    5.Almond (2cc)
    6.Coconut (2cc)
    7.Melon (2cc)
    8.Salak (1cc)
    9.Milk (2cc)
    10.Cocopandan (2cc)
    11.Bulus (3cc)
    12.Lychee (2cc)
    13.Vanili (2cc)
    14.Butter cookies (Secukupnya)

    Formula IV
    1.Sirsak (2cc)
    2.Pisang Ambon (2cc)
    3.Tengiri (2cc)
    4.Melon (1cc)
    5.Hiu (2cc)
    6.Choya (2cc)
    7.Udang (2cc)
    8.Keju (2cc)
    9.Vanili (2cc)
    10.Almond (2cc)


    Formula Malam
    1.Pisang Ambon (Secukupnya)
    2.Frambozen (Secukupnya)
    3.Kopi Mocca (Secukupnya)
    4.Mocca pasta (Secukupnya)
    5.Caramel (3cc)
    6.Melon (2cc)
    7.Lychee (2cc)
    8.Almond (3cc)
    9.Tengiri (3cc)
    10.Choya (3cc)
    11.Bulus (2cc)
    12.Martabak susu (2cc)

    Formula Hujan I
    1. Nangka (2cc)
    2. Almond (3cc)
    3. Rozen (1cc)
    4. Garlic (1cc)
    5. Leci (2cc)
    6. Duria (3cc)
    7. Tenggiri (2cc)
    8. Choy (2cc)
    9. Bulus (3cc)
    10. Melon (1cc)

    Formula Hujan II
    1. Almond (3cc)
    2. Melon (2cc)
    3. Leci (3cc)
    4. Sirsak (2cc)
    5. Rozen (2cc)
    6. Melati (1cc)
    7. Garlic (2cc)
    8. Tenggiri (3cc)
    9. Choya (2cc)
    10. Hiu (2cc)
    11. Bulus (3cc)

    Formula Hujan III
    1. Strawberry (2cc)
    2. Almond (2cc)
    3. Durian (2cc)
    4. Choya (3cc)
    5. Vanili (3cc)
    6. Pandan putih (3cc)
    7. Tenggiri (2cc)
    8. Bulus (2cc)
    9. Martabak susu (3cc)
    10. Salak (2cc)


    Formula Alternatif I
    1. Nangka Pasta (Secukupnya)
    2. Almond (2cc)
    3. Melon (1,5cc)
    4. Durian (2cc)
    5. Leci (1cc)
    6. Choya (2cc)
    7. Tenggiri (2cc)
    8. Bulus (3cc)

    Formula Alternatif II
    1. Pisang Ambon Pasta (Secukupnya)
    2. Strawberry (2cc)
    3. Frambozen (2cc)
    4. Melon (1cc)
    5. Almond (2cc)
    6. Tenggiri (2cc)
    7. Bulus (3cc)
    8. Choya (2cc)

    Formula Alternatif III
    1. Pandan Pasta (Secukupnya)
    2. Melon (2cc)
    3. Leci (1cc)
    4. Sirsak (2cc)
    5. Choya (2cc)
    6. Tenggiri (2cc)
    7. Bulus (2cc)
    8. Coconut (3cc)

    Formula Alternatif IV
    1. Kopi Mocca (Secukopnya)
    2. Mocca (Secukupnya)
    3. Almond (2cc)
    4. Tenggiri (3cc)
    5. Choya (2cc)
    6. Coconut (2cc)
    7. Martabak Coklat Susu (3cc)
    8. Milk (2cc)

    Formula Alternatif V
    1. Durian Pasta (2cc)
    2. Nangka (2cc)
    3. Nanas (2cc)
    4. Tenggiri (3cc)
    5. Choya (2cc)
    6. Hiu (2cc)
    7. Almond (3cc)
    8. Leci (1cc)
    9. Melon (2cc)
    10. Martabak Susu (3cc)

    Formula Alternatif VI
    1. Tenggiri (2cc)
    2. Choya (2cc)
    3. Sari Laut (2cc)
    4. Hiu (1cc)
    5. Martabak Susu (2cc)
    6. Almond (3cc)
    7. Leci (1cc)
    8. Bulus (2cc)
  1. Umpan( MMMA )Makin malem makin asik
    Choya 2
    tenggiri 3
    Nangka putih 3
    Rose 2-3(sampe kecium samar2 dibalik dominan nangka)
    garlic 1/2
    pasta nangka (cap paus/up 2 u) 1sdm

    nich umpan selalu ane pake di tempat ane (green apple-puncak, situasi kolam : air bening, sirkulasi bagus, air dingin) dari sore sampe malem, hasilnya ikan rame lumayan banyak (15-17 ekor per 1.5 jam) + pernah naekin ikan bunting 4.8 kg(waktu itu juara 1, nariknya di 7 menit terakhir).
    mudah2an bisa dipake.
  2. Oplosan 5758 (majumapan)
    Essen Melon 2 cc
    Essen Anggur 2 cc
    Essen Jambu 2 cc
    Essen Lumut 2 cc
    Essen Seafood 3 cc
    Essen Banan 5 tetes
    Nilam 2 tts dan Usar 3-4 tts
    Hasil : naikin ikan +/- 20 ekor terberat 5,9 kg cuman belum masuk nominasi
    Kondisi air coklat sirkulasi air kurang bagus hanya dibantu blower, mat mencoba
  3. HangTuah Surabaya, (Ikan Naik 12.75kg)
    Strawbery: 10 cc
    Nangka: 5 cc
    Jambu kLutuk: 3 cc
    Leci: 2 cc
    Choya: 2 cc
    Tengiri: 2 cc
    Coconut: 4 cc
    Cocopandan: 2 cc
    Almond: 1 cc
    Pasta Pandan: 1 sdm
  1. Persembahan anak empang
  1. resep I
    pasta coffemocca 1 sdt
    pasta susu 1sdm
    pasta santan 1sdm
    essen tenggiri 2cc
    essen coconut 1cc
    essen vanili laboritas 1cc
    essen bolu gudang 2cc
    essen rose 1 cc

    2. resep II (umpan asem)
    pasta duren 1 sdm
    essen seafood 1cc
    essen bulus 1cc
    essen diva paus 2cc
    essen sirsak 1cc
    essen leci 1cc
    essen jambu 2cc
    essen sereh 1/2
    cuka makan kira2 8 tetes

  1. Persembahan majalah “MM Edisi 2
    Umpan sagu (galatama)
    Bahan-bahan :
    Sagu 4 sdm
    Choya 2 tetes
    Tenggiri Oil 2 tetes
    Udang secukupnya
    Diva banana ½ mili
    Pasta pisang ambon secukupnya
    Pisang anting secukupnya
    Air secukupnya
    Pellet ½ kg

    Cara membuat :
    Semua bahan kecuali pelet dimasukkan ke dalam kantong plastik ukuran 1 kg, lalu diaduk-aduk sampai benar-benar rata, kemudian plastik diikat erat-erat.
    Kemudian plastik berisi adonan direbus sampai matang, kira-kira butuh waktu sekitar10-15 menit, sampai terlihat menggumpal. Tahap selanjutnya, bahan-bahan tersebtu diangkat dan diaduk kembali hingga benar-benar rata. Adonan yang sudah berbentuk cendil atau gumpalan tersebut didiamkan smapai tak terasa panas lagi.
    Adonan yang telah dingin dicampur dengan pellet halus. Maka umpan sudah siap diadu…

    Mancing Mania Edisi 31.
    Umpan Dukun A (galatama)
    Bahan-bahan :
    Nangka pasta secukupnya
    Choya 2 cc
    Almond 2 cc
    Tenggiri oil 2 cc
    Melon 1,5 cc
    Minyak bulus 3 cc
    Durian 2 cc
    Leci 1 cc
    Warna umpan kuning.

    Umpan Dukun B
    Bahan-bahan :
    Kopi Mocca secukupnya
    Mocca pasta secukupnya
    Almond 2 cc
    Tenggiri Oil 3 cc
    Choya 2 cc
    Coconut 2 cc
    Martabak coklat susu oil 3 cc
    Milk oil 2 cc
    Warna umpan coklat.

    Cara membuat :
    Seperti biasa!!!! Tahu khannnnn.

    Mancing Mania Edisi 32.
    Umpan Malam yang Menawan
    Bahan-bahan :
    Kopi mocca secukupnya
    Mocca pasta secukupnya
    Pisang ambon pasta secukupnya
    Caramel oil 3 cc
    Melon 2 cc
    Leci 2 cc
    Almond 3 cc
    Tenggiri oil 3 cc
    Choya 3 cc
    Minyak bulus 2 cc
    Martabak susu oil 2 cc
    Warna Umpan Coklat.


    Mancing Mania Edisi 33
    Umpannya Suhu Mancing
    Bahan-bahan :
    Pandan pasta 2,5 cc
    Tenggiri 2,5 cc
    Melon 2,5 cc
    Coconut 2,5 cc
    Coconut 2.5 cc
    Butter Cookies 2,5 cc
    Butter Milk 2,5 cc
    Hiu-hiu 2,5 cc
    Vanili Laboratis 1 tutup botol
    Jagung 2,5 cc
    Leci 2,5 cc
    Almond 2,5 cc
    Warna Hijau

    Mancing Mania Edisi 34
    Resep Umpan Merah
    Bahan-bahan :
    Pisang ambon pasta 2-3 cc
    Strawberry pasta 2-3 cc
    Tenggiri Oil 2 cc
    Choya 2 cc
    Bulus Oil 3 cc
    Milk 2 cc
    Coconut 2 cc
    Almond 2 cc
    Cocopandan 2 cc
    Melon 2 cc
    Salak Oil 1 cc
    Vanili Laborites 2 cc
    Butter cookies 2-3 cc
    Leci 2 cc
    Warna Umpan Merah

    Mancing Mania Edisi 36
    Umpan Lampu lalulintas
    Resep Lalin I :
    Nangka pasta secukupnya
    Almond 2 cc
    Melon 1,5 cc
    Durian 2 cc
    Leci 1 cc
    Choya 2 cc
    Tenggiri oil 2 cc
    minyak bulus 3 cc
    Warna umpan Coklat

    Resep Lalin II :
    Pisang Ambon pasta secukupnya
    Strawberry 2 cc
    Frambozen 2 cc
    Melon 1 cc
    Almond 2 cc
    Tenggiri 2 cc
    Minyak bulus 3 cc
    Choya 2 cc
    Warna umpan merah

    Resep Lalin III :
    Pandan pasta secukupnya
    Melon 1 cc
    Leci 1 cc
    Sirsak 2 cc
    Choya 2 cc
    Tenggiri 2 cc
    Minyak bulus 2 cc
    Coconut 3 cc
    Warna umpan hijau

READ MORE - Resep Umpan Ikan Mas I
PERALATAN MANCING GALATAMA 

Segala sesuatu harus butuh persiapan, bukan begitu kawan??? Mengapa pengetahuan demikian kita rasa perlu? Karena dengan kelengkapan alat pancing kita bisa meminimalisir kekalahan yang terjadi akibat meremehkan factor yang satu ini. Nah berikut apa saja yang menjadi kebutuhan kita sebelum turun ke kolam pancing (maksudnya bukan nyebur lohh..hehehe).
1. Joran
Joran atau beberapa daerah menyebutnya stick adalah perlengkapan utama yang mutlak dimiliki pemancing apalagi yang akan turun sebagai pegalatama. Mancing ikan sistim galatama mengutamakan ketangkasan dan kecepatan dalam menghajar ikan. Semua itu baru akan didapat bila joran yang dipilih mempunyai karakteristik fast taper yang hanya melengkung di sepertiga bagian ujung joran (tip action). Joran seperti ini bertipe medium/M (sedang), medium heavy/MH (sedang~berat) hingga heavy/H (berat). Panjang joran ideal sekitar 5’6″ ~ 6′ atau sekitar 168 ~ 180 cm, bila empang yang sering di tuju jarak antara lapak dan pertengahannya lumayan jauh maka disarankan memilih joran yang panjangnya 180 cm untuk mendapatkan lontaran yang jauh ke tengah empang secara akurat. Joran yang nyaman tentunya yang berjenis spinning rod, yang mendudukan reel spinning di bagian bawah joran. Untuk bahan minimal yang terbuat dari serat karbon untuk peningkatan dapat dipilih joran yang terbuat dari bahan campuran carbon graphite dan polyamide fibre, atau sekalian yang berbahan boron atau kevlar. Spesifikasi daripada joran biasanya tertulis jelas di batang pangkal joran untuk bergalatama ini seperti ukuran joran di atas tadi ditambah mengenai line weight (kelas kenur) antara 6 ~ 15 lb hingga 10 ~ 20 lb dan lure weight ( berat umpan ) tipe M 1/4~3/4 oz, MH 1/4~1 oz dan H 3/8~1 1/2 oz. Kriteria penting lainnya yakni batang joran yang terdiri dari 1 batang (one piece) tanpa sambungan atau 2 batang (two pieces) satu sambungan, joran telescopic atau tipe antena tidak disarankan. Untuk jumlah marit (guides) atau jalur kenur pilih yang mempunyai minimal 5 marit agar beban terbagi rata semakin ringan pada batang joran atau sekalian memilih joran seri Interline dari Daiwa & seri Innerline dari Shimano, yang jalur kenurnya ada pada rongga batang joran sehingga pembagian beban dapat sempurna merata, kenur tidak mudah kusut dan tak cepat aus karena pergesekan kenur dengan jalurnya telah dapat diminimalkan. Contoh joran seperti ini misalnya saja yaitu Daiwa® Procaster® Z Interline™ Rods. Sedangkan yang telah terbukti ketangguhannya yaitu Shimano Speed Master, sayang tak beredar lagi di pasaran, joran two pieces yang berciri gemuk di pangkalnya dan semua maritnya ada di bagian batang joran atasnya. Merek lain seperti ini yang dapat di temui yaitu Golden Fish tipe bantam atau Conato Black Moon. Yang berjenis konvesional yang tangguh dapat dipilih dari beberapa merek terkenal seperti Berkley IM7, Fenwick Iron Claw, Daiwa, Shimano, All Star, G-Loomis dan lainnya, pilihlah yang dianggap ideal dan sesuai kemampuan karena pilihan sepenuhnya pada keputusan pemancing itu sendiri. 

2. Penggulung

Penggulung atau bahasa kerennya Reel yang nyaman digunakan untuk mancing ikan mas sistim galatama adalah spinning reel, yang gulungan kenur atau spulnya terletak terbuka di depan. Cocok dipadukan dengan joran spining. Pilih ril dengan kwalitas terbaik agar awet dan tangguh dalam pemakaiannya. Yang jadi bahan pertimbangan dalam memilih ril penggulung adalah bahannya yang terbuat graphite yang kuat tapi ringan, jumlah bantalan roda (ball bearing) minimal 3 buah, rasio gigi (gear ratio ) minimal 4:1 dan rem spul (drag) yang elemennya baik. Untuk pemilhan letak drag, sebaiknya yang terletak di depan (front drag). Kriteria lengkap mengenai ril penggulung dapat di lihat pada home page Mancing Ikan Mas – Peralatan. Ril penggulung sangat berperan penting dalam mancing, oleh sebab itu harap selektif dalam memilih mana yang cocok dan sesuai untuk yang ingin bergalatama. Contoh ril yang tangguh yaitu Daiwa Tournament SS 700, ril front drag ini memiliki 3 ball bearing dengan gear ratio 4,9:1. Selanjutnya yaitu Shimano Stella, ril ini terhitung mahal karena memiliki 13 ball bearing ditambah 1 roller bearing yang membuat ril ini dapat menggulung dengan mulus karena pergesekan mekanismenya dinetralisir bantalan roda menjadi kecil sekali . Perangkat mancing yang mahal bukanlah bertujuan menaikkan gengsi pemancing melainkan dipandang dari faktor kwalitas dan sangat fungsional. Merek dan tipe lainnya yang juga baik dan cukup ekonomis seperti Shimano seri Ultegra, Biomaster, Twin Power, Symetre & Stradic, Daiwa tipe Emblem, Regal, Golden Fish Hyperspin, Wonder, Mitchell dan lainnya.

3. Kenur


Walaupun terkesan biasa namun Kenur atau tali pancing perlu diperhatikan karena galatama menggunakan rangkaian glosor maka sebaiknya kenur dipilih yang berwarna flourecent (neon) agar mata tetap nyaman memandangi kenur. Warna oranye atau hijau neon yang paling banyak di pakai. Ukuran diameter kenur antara 0,22~0,28 mm, semakin kecil ukurannya semakin baik kepekaannya namun sangat riskan jika harus membetot ikan yang terpancing. Jadi idealnya boleh digunakan yang ukuran 0,28 mm karena cukup aman. Periksa selalu kondisi kenur sebelum berangkat mancing akan kemungkinan kenur tersebut telah aus akibat gesekan atau karena seringnya mendaratkan ikan. Sebaiknya hindari menggunakan kenur bekas yang dibalik karena kenur di bagian bawah penggulung terkadang menjadi keriting, kecuali memang keadaannya darurat karena persediaan habis, harga kenur semakin mahal dan lain sebagainya. Belilah dari merek yang sudah terkenal saja yang terjamin mutunya, beberepa merek diantaranya Berkley, Fenwyck, Maxima, Platypus, Siglon dan lain-lain. Saat ini telah banyak beredar kenur super (braided, multifilament) yang diameter nya sangat kecil pada kekuatan yang besar dibanding monofilament atau kenur yang biasa. Tapi perlu diingat bahwa penggunaannya harap disesuaikan juga pada penggulung dan joran yang disebut super pula, bila tidak maka perangkat joran atau ril itu akan berkurang umur pakainya. Sebagai contoh joran biasa dipadu kenur super, maka joran yang biasanya lengkungannya keras akan menjadi lentur karena tak mampu mengimbangi kenur.

4. Rangkaian Pancing
Sediakan kail yang berbahan carbon rata-rata memakai no 5 atau 6. Sediakan rangkaian kail yang berisi 3 mata kail (ada beberapa pengelola hanya memakai 2 mata kail) sebanyak 10 buah. Kail yang berkarat atau telah tumpul ujungnya jangan dipakai lagi karena bisa mengakibatkan kurang menancap pada rahang ikan (bahasa gaulnya mocel), siapkan yang baru saja. Bila tak dapat membuat sendiri rangkaian pancing, pesan saja pada toko-toko pancing yang menyediakan layanan perangkaian pancing. Boleh juga membeli rangkaian pancing yang sudah jadi , tapi terkadang pemancing kurang puas karena kail terkadang terlalu kecil ukurannya atau kecil tali pengikatnya. Merek kail bermutu yang layak digunakan adalah VMC Hooks-Vanadium, Eagle Claw, Gamakatsu, Owner, Mustad, Daiichi dan sebagainya. Mintalah yang bergagang pendek untuk mancing empang.

5. Bemper
Tali pandu (leader) yang diberi pemberat dalam galatama disebut bemper. Siapkan di kotak peralatan sebanyak 10 buah. Bemper yang sudah jadi dapat dibeli asalkan ukurannya sesuai dengan yang diijinkan. Atau rangkai saja sendiri, sediakan kenur pengikat kail sepanjang 20 cm, ikat satu ujungnya dengan peniti khusus pancing lalu masukkan timah pemberat dan terakhir ikat ujung yang lain dengan kili-kili (swivel). Gunakan timah pemberat yang ukurannya telah ditentukan dipemancingan yang berbentuk lonjong (tergantung peraturan empang) dengan lubang di tengahnya. Usahakan timah dapat bergeser pada tali.

6. Tatakan Joran

Karena menggunakan rangkaian glosor dan untuk mengamankan joran agar tak tercebur dilarikan ikan, maka pemancing galatama menyiapkan sepasang tatakan/cagak joran (rod rest). Terbuat dari besi stainless dibentuk seperti huruf “Y” dengan tangkai panjang 50 cm. Dapat dibuat sendiri pada tukang las atau membelinya di toko pancing. Dan usahakan pada belakang joran diberi pengait agar ketika umpan disambar ikan, joran tidak melaju ke kolam dan tenggelam. 

7. Bahan Umpan


Umpan memang dapat dibeli di tempat mancing seperti pelet halus, pelet bom dan sebagainya. Namun untuk aroma pewangi (essence) sebaiknya beli di supermarket, pasar atau di toko pancing, agar koleksi aroma menjadi lengkap. Aroma pewangi boleh berupa pasta atau cair, hanya saja yang pasta biasanya akan merubah warna umpan namun terkadang merubah warna umpan diperlukan. Sedang yang cair aromanya lebih kuat dan tahan lama di botolnya serta tak merubah warna umpan. Usahakan kita memiliki aroma pewangi yang lengkap karena biasanya warna, kondisi air, cuaca dan aroma sangat berpengaruh pada tingkat kemanjuran umpan. Beberapa aroma pewangi yang diperlukan untuk koleksi kotak pancing diantaranya yaitu yang berbentuk pasta dan essence, essence sendiri terbagi dua jenis aroma; harum dan amis. Untuk mereknya dan aroma boleh apa saja biasanya aroma vanili, pandan, kopi moka, nangka, durian, pisang ambon, jeruk dan coconut sangat digemari pembeli. Rekomendasi merek essence yang bagus diproduksi Diva dengan aneka aroma, namun kita juga dapat membeli yang tanpa merek atau biasa di sebut biang essence. Untuk aroma amis yang biasa orang koleksi adalah sari laut, tenggiri, udang, dan extrak aroma choya. Oh iya untuk essence dengan wadah botol kaca biasanya harus memakai alat suntik untuk mengambilnya, beberapa tipe wadah lain biasanya dari plastik dapat ditetes (baik dengan bantuan pipet atau pun tipe yang sudah berlobang ujungnya) Lengkapi dan bereksperimenlah dengan kombinasi beberapa aroma (sudah banyak di internet yang memberikan pengalaman kombinasi aroma umpan) 

8. Wadah
Hal yang tak kalah penting namun bukan suatu keharusan adalah dengan memperhatikan wadah penyimpan alat-alat yang kita sebut diatas. Alat untuk menyimpan alat pancing biasanya kita harus memiliki tas khusus pancing (ukuran disesuaikan dengan panjang joran), untuk umpan dapat berupa kantong yang kuat (dianjurkan membeli kotak khusus toolkit box agar essence tidak tumpah dan berantakan), untuk mata kail kita dapat memakai pad dari bahan busa / gabus agar tidak menusuk dan kotak kecik (boleh kotak pensil) untuk mata kail yang belum dirangkai) dan terakhir kain lap pribadi untuk lap tangan agar tidak kotor dan tidak merusak aroma ketika membuat umpan. Untuk perangkat seperti kursi, serokan / jaring untuk mengangkat ikan biasanya sudah disipkan oleh pihak pengelola galatama.
Semua lengkap dan sekarang anda telah siap memancing..berangkaaat… semoga strike dan menang hehehe…
READ MORE -